Salah Kaprah Dalam Mengucap Insya Allah

Kata yang mudah diucapkan oleh umat Muslim maupun Kristian, sayang dirusak oleh yang mengucapkannya atau menulisnya jika di wall facebook. Coba diingat, berapa kali dalam sehari mengucapkan kata tersebut? Berapa kali dalam seminggu? Berapa kali dalam sebulan? Berapa kali dalam setahun?. Syukur jika masih ingat, karena berapa kali dan seberapa besar dosanya bisa menilai sendiri nanti setelah selesai membaca artikel ini.
Salah Kaprah Dalam Mengucap Insya Allah
Salah Kaprah Dalam Mengucap Insya Allah

Yang perlu dikaji oleh diri sendiri didalam hati masing-masing, Kita anggap sebagai APA dan SIAPA ALLAH? pembaca sendiri yang mampu menjawabnya.

Tidak ada satupun ayat yang memaksa "ALLAH TUHANMU", maka pikir dan renungkan.

Lantas apa hubungannya?

Perlu diketahui, jika Tri berjanji, dan yakin sekali dengan akal pikiran yang akurat, dan menyanggupi untuk menepati janji, maka Tri baru berani mengucapkan kata, "INSYA ALLAH" karena dalam hati Tri dari kecil sampai sekarang, jika sudah mengucap kata tersebut, maka konsekuensinya harus menepatinya. Kecuali jika Tri mati atau sakit keras yang Tri tidak kuat bangun walaupun hanya duduk. Hal ini terjadi karena Tri meyakini sekali siapa yang dipermainkan, jika Tri tidak menepati janji, apapun alasannya kecuali 2 hal yang sudah tertulis diatas.

Namun jika Tri tidak melihat adanya alasan kuat untuk membuat suatu janji, maka Tri hanya mengucapkan, "Saya tidak berjanji, namun saya akan mengusahakannya!”.

Tidak akan pernah terucap kata INSYA ALLAH jika Tri pun ragu dalam hal menepati janji karena tidak ada celah waktu atau belum mengetahui apa yang terjadi pada hari yg dijanjikan. Sementara, Tri malah tidak akan pernah menganggap orang itu berjanji, saat orang dengan mudahnya mengucap kata, "INSYA ALLAH" karena Tri berani jamin 99,99999% orang tersebut tidak akan mampu menepatinya. Bisa karena alasan sibuk, alasan orang tuanya, alasan hujan, dan aneka alasan yang tidak akan pernah diterima di akhirat kelak. KARENA TELAH MEMPERMAINKAN DAN MENJUAL NAMA ALLAH!.

Jangan pernah percaya jika mudah mengucapkan janji ini itu, apalagi dengan mudahnya orang mengucapkan kata INSYA ALLAH. (Silakan pembaca mencari risalah yang mendukung artikel ini). Maka Caleg, Capres dengan mudahnya mengobral janji, pada kenyataannya? Juga berapa banyak pembaca Miztix menjual nama ALLAH saat berjanji? Berapa banyak yg ditepati?

Bisa jadi dahi mereka menghitam bekas sujud, bisa jadi mereka tukang ibadah (bukan ahli ibadah ya? jika ahli ibadah, masa hal begini saja tidak tahu) Bisa jadi mereka keluaran sekolah agama, bisa jadi pekerjaannya sesuatu yang berhubungan dengan agama, tapi berapa kali mereka menjual nama ALLAH yang tidak ditepati saat berjanji? 

Silahkan baca artikel : Ikhtiar Dan Ibadah

Ingat, hanya 2 alasan yang diterima diakhirat! Karena keduanya kehendak ALLAH! Selain alasan itu, hanya hawa nafsu yang diumbar dan pendeknya akal. Oleh karena itu, maklumi Tri, jika Tri tidak mudah percaya saat ada orang yang membuat janji ke Tri, baik orang yang baru kenal Tri, apalagi terlebih tidak Tri tolerir jika ada orang yang pernah kenal Tri di darat, saat dia berjanji dengan Tri dia menyebutkan kata INSYA ALLAH namun tidak mampu menepati tanpa salah satu dari 2 alasan tersebut, maka sesungguhnya Tri marah, karena berarti orang tersebut mempermainkan ALLAH Tuhan alam semesta. Memangnya nama tersebut, saat diucapkan dianggap apa? Teman? Pacar? Nenek moyang? Tapi terserah mereka, syukur klo masih menganggap Allah sebagai Tuhannya.

Semoga mulai sekarang pembaca berusaha bebenah diri, sepele, namun mempunyai derajat MENGGUGURKAN IMAN DAN PAHALA! 

Akhirul kalam, semoga artikel Salah Kaprah Dalam Mengucap Insya Allah ini menambah wawasan serta manfaat bagi pembaca.

Salam..

-Trisula-

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »
loading...